Edisi Senin, 13 Juni 2005
Direktorat Jenderal Pajak menjatuhkan sanksi kepada 1.308 pegawainya dalam rentang 2001-2004 karena menerima angpau hingga menilap setoran pajak. Selama ini sektor pajak menjadi tulang punggung ekonomi negara.
Tulang punggung ini rupanya ”enak dan mudah digangsir”. Audit Badan Pemeriksa Keuangan pada 2004 mencatat, dari sektor restitusi saja ada penyimpangan senilai Rp 1,95 triliun. Bagaimana penyimpangan itu terjadi? Berikut ini investigasi Tempo.
Baca Selengkapnya
Investigasi di Edisi Lainnya
Edisi Minggu, 29 Oktober 2000
Buku-buku pelajaran dari pemerintah mengandung banyak kesalahan, dikerjakan dengan serampangan, bermutu rendah, dan menularkan cacat pengetahuan yang serius. Sekitar 12 juta murid sekolah lanjutan pertama—terutama yang miskin—menjadi korbannya. Padahal, buku itu diterbitkan dengan biaya mahal. Dananya berasal dari pinjaman Bank Dunia dan APBN senilai Rp 1,4 triliun. Bagaimana itu bisa terjadi? Tim Investigasi TEMPO menemukan indikasi korupsi-kolusi antara para pejabat Departemen Pendidikan Nasional, yang menyelenggarakan proyek itu, dan para penerbit.
Baca Selengkapnya
Edisi Minggu, 25 Juni 2000
Bisnis penyelundupan BBM seakan punya ilmu "rawa rontek"ajian andalan Rah-wana yang membuatnya tak bisa mati. Gencarnya pembe-ritaan media massa hanya membuat mereka tiarap seje-nak. Setelah keadaan tenang, aksi pengiriman emas hitam ke luar negeri kembali marak. Padahal, penyelundupan BBM ditengarai merugikan negara triliunan rupiah. Beking kuat diduga terlibat dalam jaringan bisnis haram ini. Untuk mengakhirinya, subsidi BBM harus dicabut?
Bisnis penyelundupan BBM seakan punya ilmu "rawa rontek"ajian andalan Rah-wana yang membuatnya tak bisa mati. Gencarnya pembe-ritaan media massa hanya membuat mereka tiarap seje-nak. Setelah keadaan tenang, aksi pengiriman emas hitam ke luar negeri kembali marak. Padahal, penyelundupan BBM ditengarai merugikan negara triliunan rupiah. Beking kuat diduga terlibat dalam jaringan bisnis haram ini. Untuk mengakhirinya, subsidi BBM harus dicabut?