Menyelamatkan Saluran Air Warga Batavia

PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta menemukan saluran air kuno yang diperkirakan dibangun pada abad ke-17 di jalur pembangunan MRT tahap II.

Dian Yuliastuti

Minggu, 9 Oktober 2022

MENJELANG sore, kesibukan terlihat di sebuah titik penggalian konstruksi MRT Jakarta tak jauh dari perempatan Stasiun Jakarta Kota. Dari atas, arkeolog senior Junus Satrio terlihat memberikan instruksi kepada para pekerja di bagian bawah lubang galian. Sesekali ia hanya mengacungkan jempolnya tanda setuju. Setelahnya, para pekerja di bawah mengukur, melihat, dan mencatat perubahan pergerakan bongkahan situs yang terlihat retak itu.

Di luban

...

Berita Lainnya