Tidak Ada Pilihan yang Enak

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia Rosan Roeslani mengatakan “normal baru” sebaiknya bisa diterapkan mulai Juni. Tanpa memberlakukan pelonggaran aktivitas ekonomi, banyak sektor usaha yang tidak dapat bertahan lebih lama dan berimbas pada bertambahnya jumlah pekerja yang dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja. Rosan berpendapat pemerintah seharusnya juga memberikan stimulus fiskal kepada dunia usaha, tidak hanya kepada usaha mikro, kecil, dan menengah serta badan usaha milik negara.

Tempo

Sabtu, 30 Mei 2020

KAMAR Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendorong pemerintah segera menerapkan “normal baru”, yaitu melonggarkan pembatasan agar kegiatan ekonomi kembali bergeliat. Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan Perkasa Roeslani mengatakan pandemi Covid-19 yang melumpuhkan sebagian besar aktivitas masyarakat telah membuat banyak perusahaan babak-belur. “Pemerintah bilang pengusaha bisa mengurus dirinya sendiri. Ya, enggak b

...

Berita Lainnya