Nasib Jalan Trans Sumatera

Jalan Tol Trans Sumatera tidak menarik investor. Perlu peraturan presiden untuk mewujudkan proyek besar itu.

Senin, 4 Agustus 2014

PATUT disayangkan, sampai "detik-detik" terakhir pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono, Jalan Tol Trans Sumatera masih tinggal rencana. Sampai sekarang, belum ada peraturan presiden yang menjadi "payung hukum" pembangunan jalan bebas hambatan sepanjang 2.771 kilometer itu. Padahal rencana itu sudah masuk Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi pemerintah Yudhoyono.

Tanpa "payung hukum", nasib proyek besar yang membentang dari Aceh samp

...

Berita Lainnya