Jalan Pintas Mengincar Emas
Perpindahan atlet ke provinsi lain banyak terjadi di lintasan renang dan atletik. Alasannya, demi masa depan.
Senin, 6 September 2004
DENGAN galah di tangan, mistar bertinggi 3,95 meter dapat ia lampaui. Aksi ini mengantar Ni Putu Desi Margawati merebut emas lompat galah SEA Games Hanoi pada 2003. Rekor yang belum seberapa. Dalam kondisi terbaiknya, Desi, yang lahir di Nusa Tenggara Barat, sanggup melompat setinggi 4,10 meter seperti yang dicetaknya dalam Kejuaraan Asia 2003.
Maka sungguh beruntung Sumatera Selatan yang kini menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON
...