Saya Seperti Tahanan Politik
Ahok sempat tak bisa menerima kenyataan hidup di penjara. Ia menjalani pergulatan di Markas Korps Brigade Mobil. Ia tak henti mengalami tekanan hingga keluar dari penjara. Namun penjara juga mengubahnya.
Tempo
Sabtu, 15 Februari 2020
DINYATAKAN bersalah karena menghina agama, mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, menghabiskan 625 hari di sel penjara. Pada 9 Mei 2017, sesaat setelah majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara menjatuhkan vonis dua tahun penjara, Basuki langsung dibawa ke Lembaga Pemasyarakatan Cipinang, Jakarta Timur. Satu malam berada di sana, dia dipindahkan ke Markas Korps Brigade Mobil di Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, dengan alasan keaman
...