Ia orang kampung penemu mesin
Amir achmari seorang pengrajin/pembuat tempe di kampung sanan, malang berhasil membuat mesin penggilas tempe. mesin buatannya sudah menjalar ke luar jawa.
Sabtu, 12 September 1981
DI sela-sela rumah penduduk kampung Sanan, di belakang penjara Lowokwaru, Malang, deru suara itu menggetarkan. Hampir tiap pagi, berbarengan dengan datangnya fajar, getaran itu seakan berpacu. Itulah suara mesin pengolah tempe buatan Achmari Amir, 43 tahun. Kampung itu adalah basis pembuatan tempe di Malang, dan Achmari Amir pada mulanya pengrajin tempe sejak tahun 1970. Ia tak punya kepandaian teknik. Ia hanya jebolan ...