Sebuah Pameran ? Sebuah Pasar
Sebilangan pelukis kawakan berpameran di Balai Budaya Jakarta 5-13 maret lalu. Jual beli cukup lancar, tapi lukisan yang ditampilkan banyak yang sudah dipamerkan sebelumnya.
Sabtu, 26 Maret 1977
PASARAN lukisan Basuki Abdullah, E. Dezentje, Lee Man Fong, Suchrisna Chandra dan Hendra (Balai Budaya, Jakarta, 5 s/d 13 Maret) lebih mirip pasar. Dengan sponsor Benny Art Gallery, sekitar 30 lukisan yang bergerak dalam harga AS$ 1000 - AS$ 3000, memang telah mengundang jual beli yang cukup gencar. Bahkan pelukis Affandi dalam perjalanannya untuk mengambil hadiah dari Italia sempat mampir dan membeli sebuah lukisan ...