Orang hitam di balik jeruji
Wawancara samuel dash dengann nelson mandela, 66, pejuang anti-apartheid di af-sel yang dipenjara seumur hidup. samuel menuturkan keadaan mandela yang terus gigih berjuang dan menjadi legenda rakyat. (sel)
Sabtu, 24 Agustus 1985
NELSON Mandela, pemimpin hitam Afrika Selatan, lenyap dari pandangan, Agustus 1962. Ia ditangkap dan dipenjarakan karena berani memimpin Kongres Nasional Afrika yang terlarang, dan dituduh mengobarkan perlawan-an bersenjata terhadap sistem apartheid. Tapi justru karena itu ia jadi legenda, jadi dongengan. Namanya hampir selalu disebut dalam syair lagu-lagu pujaan pembebasan bangsanya. Walaupun ia tak boleh dijenguk selain oleh ...