Selamat Datang Generasi Pendendam

Kekerasan aparat di Aceh melahirkan banyak masalah. Saat ini saja anak-anak di sana sudah mulai membenci tentara. Bagaimana mengatasinya?

Senin, 25 Januari 1999

SUATU malam di tahun 1993, di Desa Aloe Sane, Kecamatan Bandar Dua, Kabupaten Pidie, Aceh. Seorang bocah bernama Munawar bermain-main bersama sang bapak, Muhamad Hamzah (37 tahun), di jalan kampung. Tiba-tiba serombongan tentara datang dan menangkap sang bapak. Di depan mata Munawar sendiri, tentara itu kemudian menembak kepala ayahnya. Si bapak kontan tumbang bersimbah darah. Munawar tertegun dan tak bersuara. Peristiwa mengenaskan itu melekat...

Berita Lainnya