Festival Ambisi Orang Tua

Festival anak berbakat di yogya mempertunjukkan kebolehan anak menghafal. padahal, mendidik anak berbakat tak cukup dengan hafalan. perlu kelas khusus, baik untuk anak berbakat maupun anak cerdas.

Sabtu, 5 Desember 1992

ADAM Jaya Anggawijaya baru berusia dua tahun dua bulan. Untuk naik ke panggung Festival Anak Berbakat Minggu pekan lalu ia masih digendong ayahnya, Suryadi Anggawijaya. Tapi, di atas panggung, bocah itu lancar menjawab nama-nama ibu kota negara dunia ketika ayahnya menanyainya. Bahkan Adam bisa mengeja huruf-hurufnya dengan persis. Tapi Adam tetap bocah. Masih menggenggam mikrofon seperti menggenggam botol susu, tiba-tiba saja ia meren...

Berita Lainnya