Sekolah Depok, Ijazah Impor
Untuk pertama kalinya sebuah perguruan tinggi luar negeri membuka cabang di Indonesia. Praktek terlarang?
Minggu, 27 Agustus 2000
BEGINILAH jika universitas London membuka cabang di Depok: mahasiswa bukannya berdebat, tapi malah nonton video. Mereka bukan menyimak dosen, tapi malah menguping kaset rekaman. Memang bukan video Melrose Place atau kaset Elton John. Yang mereka kunyah adalah rekaman kuliah para dosen dan pemikir di luar negeri. Setelah itu, memang ada juga dicoba sesi diskusi. Sebagai narasumber, dihadirkan dosen betulan yang, sayangnya, bukan impor, melaink...