Listrik Padam, Untung Ada Bulan

Jaringan kabel bawah laut diterjang kapal, pasokan listrik ke Madura terhenti total. Bisakah PLN digugat?

Senin, 1 Maret 1999

Orang Madura bagai hidup dalam gua. Gelap-gulita. Listrik seolah-olah belum ditemukan di pulau itu. Penduduk, yang sudah didera krisis ekonomi, terpaksa ''membeli terang" dengan merogoh kocek lebih dalam. Ekonomi kembali ke zaman antre. Ya, antre beli lampu petromaks, lampu teplok, lilin, minyak tanah, sampai arang bahan bakar setrika. Malam hari, selepas waktu salat isya, denyut kehidupan seolah-olah berhenti. Toko-toko tutup. Tak ada nyala lampu l...

Berita Lainnya