Madiun, 40 tahun silam
Kegiatan pki dan kelompok partai/ormas yang beraliran kiri dan marxis di tahun 1948. pada 18 september 1948 pecah pemberontakan madiun. tokoh-tokohnya: muso, amir sjarifudin, sumarsono, dll.
Sabtu, 24 September 1988
SYAHDAN, pada 3 Agustus 1948, di Bukittinggi, Sumatera Barat, mendaratlah sebuah pesawat terbang, konon datang dari Praha, Cekoslovakia. Penumpangnya dikenal sebagai Suripno, seorang komunis muda yang pada 1947 dikirim oleh PM Amir Sjarifuddin sebagai duta besar RI guna mencari pengakuan diplomatik di Eropa Timur. Suripno datang disertai seorang yang lebih tua yang disebutnya sekretarisnya. Pada 11 Agustus, Suripno dan sekretar...