Raja di kursi gubernur
Dprd sum-ut mengajukan 3 calon gubernur sumatera utara: raja inal siregar, b.m. silitonga dan m. abduh pane. raja inal siregar punya peluang besar sedang kaharuddin nasution & raja sjahnan tak dicalonkan.
Sabtu, 30 April 1988
AKHIRNYA, siapa yang akan menjadi Gubernur Sumatera Utara jelas sudah. Dialah Mayor Jenderal Raja Inal Siregar, 50 tahun, yang kini - sejak 1985 menjabat Pangdam III Siliwangi. Ini diketahui, setelah Selasa pekan lalu. Menteri Dalam Negeri menyetujui tiga dari lima bakal calon gubernur yang diajukan DPRD Sumatera Utara. Mereka - selain Raja Inal Siregar - adalah B.M. Silitonga bekas anggota DPR, dan M. Abduh Pane Ketua BKPMD (B...