Pesantren sekitar asas tunggal
Sebelum asas tunggal dan NU kembali ke khitah, banyak pesantren tergabung ke Golkar. Di antaranya pesantren Darul Ulum, pesantren Pabelan, pesantren Zainul hasan, dan pesantren Penyingkiran.
Sabtu, 21 September 1991
JAUH sebelum Pancasila dikukuhkan sebagai asas tunggal pada 1985, sudah ada sejumlah pesantren yang berteduh di bawah Beringin. Tunjuk, misalnya, Pesantren Darul Ulum di Desa Rejoso, Jombang, Jawa Timur, dan Pondok Pesantren Pabelan di Jawa Tengah. Terhitung sejak Pemilu 1977, Darul Ulum memberikan suaranya untuk Golkar. Waktu itu pimpinan pesantren dipegang oleh K.H. Romli (almarhum) dan Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darul Ulum dijab...