Pemandu Sorak dari Gedung Putih
Minggu, 22 Juni 2003
Bagai kanak-kanak yang girang diberi mainan baru, Presiden Amerika Serikat, George W. Bush, bersorak saat mendengar warta itu. Isinya? Para mahasiswa Teheran bersimbah darah tatkala bentrok dengan aparat keamanan saat mereka turun ke jalan pada 15 Juni lalu. Di mata Bush, darah mahasiswa itu adalah hal positif bagi demokrasi Iran. Tepatnya, beginilah kata-kata Presiden AS: "Inilah awal ekspresi rakyat terhadap kebebasan di Iran. Dan saya kira ini ...