Senapan Mesin untuk Si Buyung
Puluhan ribu anak-anak di Irak dipaksa ikut pelatihan militer. Ini bagian dari persiapan menghadapi serangan Amerika.
Minggu, 26 Januari 2003
ANAK-ANAK berusia belasan tahun itu berjajar dalam posisi tiarap. Di tangan mereka terkokang senapan mesin AK-47 yang siap membidik sasaran tembak di kejauhan. Bagi anak-anak Indonesia, pemandangan ini mungkin hanya bisa dilihat di film laga. Tapi di Irak, pada hari-hari ini, jangan mencoba bercanda dengan senapan atau pistol yang digenggam para bocah setempat. Sangat mungkin yang ada dalam kepalan mereka adalah senjata mematikan. Ancaman per...