Pertempuran tanpa Akhir di Ayodhya
Minggu, 3 Maret 2002
SUBUH masih jauh. Dalam kegelapan malam, ratusan pemeluk Hindu berderap menuju Ahmadabad, Gujarat, Kamis dini hari pekan lalu. Dengan jerigen di tangan, mereka menghujani kampung orang-orang Islam itu dengan minyak tanah. Lalu, blub! Seperti lakon Anoman Obong dalam cerita Ramayana, api tiba-tiba meraja. Kumparan panas tersebut melahap setiap senti kampung miskin itu, menghanguskan apa saja yang ada di dalamnya: tumbuhan, ternak, manusia, termasu...