Seorang Raja, Sebuah Cermin
Di akhir hayatnya, dalam surat wasiat, Shah Iran tak menyatakan telah bersalah. padahal banyak saksi hidup tahu kekejamannya selama berkuasa. ia telah bersusah payah untuk punya penampilan sebagai maharaja.
Sabtu, 9 Agustus 1980
TAPI ia tak menyesal. Bekas raja itu nampaknya tahu maut telah menjemputnya, tapi tak ada pengakuannya tentang kesalahan apa pun dalam hidupnya. Kalimat-kalimat surat wasiat itu seakan monolog penghabisan seorang aktor tragedi sandiwara Yunani kuno nadanya menimbulkan belas, tapi majestuoso. Kata-katanya menyiratkan kesedihan, juga kepahitan, tapi sikapnya tegak. Dengan kata lain Reza Pahlavi mengakui kalah di babak ...