Islam ekstrim di malaysia
Bentrokan polisi dengan pengikut ibrahim libya (aktivis pas) yang menelan korban puluhan orang, termasuk ibrahim sendiri. sejarah berdirinya pas, dari organisasi sosial berubah menjadi partai politik.(ln)
Sabtu, 30 November 1985
SAMPAI bentrokan terjadi Selasa, 19 November lampau, Kampung Memali masih merupakan titik tak dikenal dalam peta Negara Bagian Kedah. Ketika titik itu tiba-tiba "meledak", Distrik Baling ikut terguncang, dan Wakil PM Datuk Musa Hitam bicara tentang "noda hitam dalam sejarah Malaysia". Noda hitam, yang kemudian lebih sering disebut "tragedi Baling", minta korban 18 orang (4 di antaranya polisi) tewas, dan 29 luka-luka. Insiden itu, ...