Menjinakkan rambo cagayan
Pertikaian cory-enrile dalam menghadapi komunis dan seperatis moro kian meruncing. enrile berambisi ingin jadi no.1. cory ditetapkan sebagai presiden sampai 1992. enrile diminta supaya mundur. (ln)
Sabtu, 25 Oktober 1986
MENHAN Juan Ponce Enrile tidak lagi menahan diri. Dalam dua pekan terakhir, ia kian "mengganas", hingga pentas politik Filipina gonjang-ganjing. Tak ubahnya orang kalap, selama dua minggu belakangan, kerja Enrile cuma bicara, bicara, dan terus bicara. Kata-katanya berubah jadi senjata, dan ini saja sudah terasa mengancam kestabilan politik negeri itu. Untuk meredakan suasana, Presiden Corazon Aquino meminta Wapres Salvador (Doy) ...