Akibat Air Buangan Madukismo
Perairan sekitar desa nyunengan, Yogya, tercemar air buangan pabrik gula & pabrik spritus Madukismo ikan-ikan pada mati, tapi air limbah itu ada juga berkatnya bagi tanaman padi, bisa menyuburkan. (ling)
Sabtu, 19 Desember 1981
MENAMBAH penghasilan dengan beternak ikan, agaknya tak mungkin bagi para petani di Desa Nyunengan, Bantul, Yogyakarta. Soalnya perairan sekitar desa itu tercemar air buangan Pabrik Gula dan Pabrik Spiritus Madukismo. Ngatijo, 30 tahun, seorang di antara petani desa itu, 2 tahun lalu mencoba beternak ikan Tombro, Tawes dan Nila. "Tapi begitu pabrik gula mulai giling dan air buangan masuk ke kolam saya, ikan mati s...