Luka Itu Makin Menganga

Lubang di lapisan ozon bumi makin besar dibanding 2 tahun silam. Beberapa jenis plankton di antartika musnah, diduga karena melemahnya lapisan ozon. Lubang ozon kini luasnya telah mencapai ribuan km2.

Sabtu, 14 Oktober 1989

DARI sebuah ketinggian, dalam perjalanan pulang ke bumi, trio astronaut Waska, Ranggong, dan Borok melihat lubang menganga yang menembus atmosfer bumi. "Itu lubang ozon," pekik salah seorang dari trio astronaut asal negeri antah-berantah itu. Ketika tiba di bumi, ketiga astronaut fiktif, rekaan sutradara Arifin C. Noer itu, terkaget-kaget. Suasana permukaan bumi, seperti yang digambarkan lewat pementasan "Ozone" oleh Teater Kecil, ...

Berita Lainnya