Bah di Sini, Kerontang di Sana
Australia, Brasil, Sri Lanka, dan Filipina terendam banjir. Cina kekeringan. Eropa dan Amerika Serikat membeku. Produksi pangan terancam.
Senin, 31 Januari 2011
Bala sudah dua pekan lebih berlalu dari Nova Friburgo. Kini yang tersisa di kota pegunungan sekitar 135 kilometer arah tenggara Rio de Janeiro itu hanya lumpur dan puing menggunung, ditimpali deru buldoser yang menyingkirkan reruntuhan bangunan.
Air bah telah menggerus perbukitan dan kemudian menggulung perumahan padat di Nova Friburgo, Brasil. Pada hari yang sama, kota wisata Teresopolis dan Petropolis, arah barat Friburgo, juga digulung banjir
...