Banteng-banteng Picasso Tua

PADA dekade terakhir hidupnya, Pablo Picasso mengeksplorasi teknik linocut (print dengan teknik cetak cukil). Pada usia 80-an tahun, garis-garis yang ia buat masih menunjukkan semangat. Dia menghasilkan seni grafis dengan banyak gambar banteng dan matador. Salah satu museum yang menyimpan karya seni grafis linocut Picasso adalah Museum Remai Modern. Museum seni modern dan kontemporer di Saskatoon, Kanada, ini memiliki koleksi karya grafis Picasso paling lengkap di negara tersebut. Totalnya ada 406 karya, yang diproduksi pelukis kelahiran 1881 itu pada kurun 1951-1968. Artinya, ratusan karya itu ia ciptakan saat berumur 70-87 tahun. Wartawan Tempo mengunjungi museum tersebut.

Tempo

Sabtu, 21 Juli 2018

GAMBAR citraan tujuh banteng dalam garis warna kuning itu tampak sedang bergerak. Kawanan binatang bertanduk tersebut ada yang berhadapan, ada yang berdiri tegak beradu kekuatan dalam kanvas berkelir oranye. Dua banteng lain bertubrukan. Ada juga yang melompat di atas tanah.

Pablo Ruiz Picasso mewariskan karya berupa citraan banteng dalam gambar berwarna cerah. Picasso membuat karya itu di sebuah kota Prancis bagian selatan bernama Vallauris. Be

...

Berita Lainnya

Sabtu, 21 Juli 2018

Sabtu, 21 Juli 2018

Sabtu, 21 Juli 2018

Sabtu, 21 Juli 2018