Oleng BUMN Ditugasi Ibu Menteri
Perusahaan pelat merah kelabakan harus menyetor modal awal tunai buat kereta cepat. Berpotensi bikin tekor.
Senin, 8 Februari 2016
Rapat umum pemegang saham PT Kereta Api Indonesia (Persero) awal Januari lalu punya banyak agenda. Salah satunya membahas modal awal untuk megaproyek kereta cepat Jakarta-Bandung.
Forum yang memegang kewenangan tertinggi perseroan itu akhirnya menyepakati modal KAI harus diambil dari pemanfaatan lahan perusahaan. "Hasil RUPS-nya begitu," ujar Komisaris KAI Danang Parikesit, Rabu pekan lalu.
Tapi rupanya direksi KAI punya kebijakan lain. Seorang
...