Stabilo Merah dari Kuningan
KPK menetapkan Richard Joost Lino sebagai tersangka dugaan korupsi pengadaan derek di tiga pelabuhan Pelindo II. Tuduhannya penyalahgunaan wewenang dan perbuatan melawan hukum. Belum ditemukan aliran duit ke Lino.
Senin, 4 Januari 2016
RICHARD Joost Lino menampik saran Komisaris Utama PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Tumpak Hatorangan Panggabean. Melalui sambungan telepon, Sabtu tiga pekan lalu, Tumpak menganjurkan Lino mengundurkan diri dari kursi direktur utama perusahaan pelat merah itu setelah berstatus tersangka di Komisi Pemberantasan Korupsi. Kepada mantan pemimpin KPK itu, Lino mengatakan keputusan mundur bukan pilihan terhormat. "Itu sama artinya saya mengaku bersala
...