Jodoh Tak Sempurna
Empat tahun menimbang sebelum masuk Nahdlatul Ulama. Berjuang dalam perhimpunan bukan soal gagah-gagahan dengan label radikal dan intelek.
Senin, 18 April 2011
WAHID Hasyim kerap mengibaratkan memilih organisasi seperti mencari jodoh. Perhimpunan itu harus jelas bibit, bebet, dan bobotnya. Ia sadar tak ada perhimpunan yang bisa memenuhi segala kriteria yang diinginkan. Ibarat jodoh, tak ada yang bisa sungguh-sungguh memuaskan. Kecantikan, kecerdasan, rumah, saudara, kesalehan, dan lain-lain. ”Pasti tidak ada kesempurnaan di dunia ini,” katanya. ”Maka harus dipilih yang paling ringan kekurangannya.
...