Apa Yang Berubah Di Jawa Tengah ? Dari Pasar Klewer Ke Pasar Ya'ik
Kerusuhan rasial terjadi di Solo dan kota-kota lainnya di jawa tengah, bekas amukan massa masih terasa, ada pergeseran-pergesaran nilai, di beberapa tempat sudah ada pembauran antara "pri" dan "nonpri". (kt)
Sabtu, 13 Desember 1980
PASAR Klewer yang terletak di pusat Kota Sala masih agak sepi. Kios-kiosnya yang sempit dan sedikit suram karena kurang penerangan, memang padat oleh timbunan berbagai jenis batik, bahan pakaian biasa maupun pakaian jadi --seperti biasanya. Tapi gang-gangnya yang biasa dijejali pembeli, hingga akhir pekan lalu masih tampak sepi. "Pedagang luar kota belum kelihatan datang, mas," kata seorang wanita penjual batik ke...