Meditasi di Atas Pentas
Minggu, 29 Juni 2003
Putu Wijaya Dramawan dan sutradara
Salah satu legenda hidup yang bisa dijumpai di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, adalah Roedjito. Lelaki ini biasa dipanggil "Simbah" oleh siapa saja. Buat teman-teman sesama perupa, ia nyaris tak diperhitungkan. Bahkan kerap diejek sebagai pelukis tanpa lukisan. Tetapi, buat orang teater yang membutuhkan lahan untuk mengembangkan imajinasi dalam tiga dimensi, inilah "dukun"-nya.
...