Nasib sumarah
Nasib buruh di indonesia mengenaskan. padahal secara terselubung mereka memberikan subsidi pada sistem ekonomi, khususnya sektor industri. para pengusaha tak mampu memenuhi kum (ketentuan upah minimum) yang rasio gajinya jauh lebih tinggi dibanding buruh.
Sabtu, 1 Mei 1993
DI Boston, seorang rekan berbelanja sepatu buatan Indonesia di sebuah supermarket Lechmere. Ketika sang penjaga toko tahu bahwa sang pembeli datang dari Indonesia, ia berkomentar, ''Pemerintah Anda sangat keterlaluan memperbolehkan pengusaha membayar buruh tidak lebih dari satu dolar untuk produk mahal seperti yang Anda pegang.'' Komentar spontan itu entah bergurau atau sinis membuat saya trenyuh. Nasib buruh adalah nasib Sumarah dari Jawa Tengah. ...