Jin itu telah terlanjur keluar
Dunia internasional cenderung membiarkan irak memakai senjata kimia dalam melawan iran dan suku kurdi. usul as untuk memberikan sanksi ekonomi terhadap irak dianggap terlambat. senjata kimia merajalela.
Sabtu, 8 Oktober 1988
BOM-bom kimia, yang dimuntahkan oleh Irak beberapa minggu berselang atas wilayah permukiman minoritas Kurdi di wilayah Irak sebelah utara, telah menyentak ketidakpedulian internasional selama ini. Ketidakpedulian pada penggunaan senjata beracun itu tiba-tiba berubah menjadi kekhawatiran internasional. Senat Amerika Serikat pada 9 September lalu akhirnya meminta Gedung Putih untuk memberlakukan sanksi ekonomi atas Irak, setel...