Tragedi di hotel horison

Dunia peradilan tidak terlepas dari penyelewengan perangkat hukum. banyak orang yang tidak percaya pengadilan. sang advokat bisa tidak percaya lagi pada dirinya sendiri termasuk pada munas i di jakarta.

Sabtu, 4 Agustus 1990

SUATU sore, sekitar 10 tahun lalu, di kamar kerja seorang pengacara terkenal saya tengah mewawancarai tokoh advokat itu. Tiba-tiba pintu terbuka, seorang klien masuk. Rupanya, si klien sudah begitu akrab sehingga bisa masuk tanpa minta izin lebih dulu. Bahkan tanpa basa-basi -- tanpa peduli kepada saya -- ia langsung bicara. "Pak. . ., kenapa belum putus juga, kan kita sudah tembak hakimnya," katanya. Tokoh yang saya wawancarai terkesiap...

Berita Lainnya