Patung lenin dirobohkan
Dihapusnya partai komunis, jangan lalu menjadi neo-kapitalisme dan neo-feodalisme. sebab, panca- sila tidak merestui aliran kanan kapitalisme libe- ral atau feodalisme fasisme.
Sabtu, 7 September 1991
Patung Lenin Dirobohkan Y.B. MANGUNWIJAYA SUNGGUH mengherankan. Di jantung Rusia yang menjadi perintis pengejawantahan komunisme dalam bentuk masyarakat dan negara yang pertama di dunia ini, seorang Sekjen Partai Komunis, tokoh pertama dalam sistem partai, membekukan Partai Komunis Uni Soviet. Bahkan patung Lenin ditumbangkan segala. Kok bisa. Seandainya saja itu patung Stalin, mudahlah dipahami. Namun, Lenin, George Washington-nya Ru...