Rahim pun Bisa Disumbangkan

Tim dokter Arab Saudi menggelar tindakan medis pertama di dunia: operasi pencangkokan rahim. Di negara maju, transplantasi rahim termasuk operasi yang "diharamkan".

Minggu, 17 Maret 2002

KEJUTAN itu datang dari Arab Saudi. Untuk pertama kali di dunia, dua pekan lalu tim dokter Arab Saudi menggelar operasi cangkok rahim. Kalau hanya operasi cangkok jantung, paru, ginjal, atau hati, itu mah bukan kabar baru. Tetapi cangkok rahim? Di negara maju, cangkok organ tubuh yang diperlukan untuk membesarkan janin itu termasuk operasi yang "diharamkan". Sebab, operasi rahim termasuk tindakan berisiko tinggi yang membahayakan nyawa pasien. ...

Berita Lainnya