Yang Bahaya Dengan Kompring
Dirjen POM, dr. Midian Sirait melarang penjualan kompring di apotik karena bukan obat dan tak terdaftar pada depkes sebagai obat tradisionil. Pemakaian jangka panjang mengakibatkan tumor pada hati.(ksh)
Sabtu, 16 Juni 1979
HARGA comfrey (kompring, kata orang Surabaya) jatuh sekali -- dari Rp 20.000 awal tahun ini ke Rp 1.000 Mei lalu per pot. Kalau dulu daun itu diperjual-belikan orang di apotik, toko bunga, pinggir jalan, bahkan di bawah jembatan, sekarang pasarannya sungguh sepi. "Bukan karena keterangan Dirjen POM," kata Abu Sifa, wartawan yang terjun ke bisnis kompring, "tapi karena banyak orang sudah tanam kompring sendiri." Par...