Bisa Keliru Dengan Antibiotika
Simposium tentang penggunaan antibiotika di Surabaya membahas soal kekurangan antibiotika di puskesmas, efek sampingannya dan tetracycline ditarik dari peredaran. (ksh)
Sabtu, 10 Maret 1979
DI Puskesmas Gedek, Mojokerto, dr Ibrahim menghadapi banyak kasus penyakit infeksi. Dari semua penderita yang datang, 70% menderita infeksi itu, yang umumnya diobat dengan antibiotika Tapi persediaan antibiotika di situ -- mungkin sama halnya di banyak Puskesmas lainnya di Indonesia, terutama di pedesaan yang jauh --terbatas sekali, yaitu cukup untuk 20% penderita, atau dua hari saja. Bagi dr Ibrahim, keadaannya...