Setelah Malang Sumirang Dilantunkan

Perhelatan Frankfurt Book Fair 2015 usai sudah. Paviliun Guest of Honour Indonesia yang menyajikan tema "17.000 Islands of Imagination" memikat banyak pengunjung. Selain menyajikan buku-buku, paviliun ini menggelar berbagai pementasan dan diskusi. Apa dampak terpilihnya Indonesia sebagai tamu kehormatan terhadap penjualan copyright buku Indonesia? Bagaimanakah peluang penerjemahan buku Indonesia di Eropa? Bagaimana negosiasi para penerbit Indonesia dengan penerbit mancanegara di tengah perhelatan itu?

Senin, 26 Oktober 2015

Ronny Agustinus, Direktur Penerbit Margin Kiri, terlihat sibuk-hibuk selama Frankfurt Book Fair. Margin Kiri salah satu penerbit kita yang ikut berpameran di Paviliun Nasional Indonesia. "Saya baru saja berkumpul makan malam dengan penerbit kiri seluruh dunia di Cafe Albatross di kawasan Kiesstrasse Bockenheim," katanya tatkala ditemui Tempo pada hari kedua Book Fair.

Margin Kiri dikenal sebagai penerbit buku progresif. Menerbitkan buku perubahan

...

Berita Lainnya