Mencari Mitra Sejati di Afganistan
Amerika menolak kemenangan satu putaran Hamid Karzai. Sempat dibahas kemungkinan koalisi Karzai dengan lawan politiknya. Ada pikiran yang mendudukkan pemilihan putaran kedua sebagai syarat penambahan pasukan Amerika di Afganistan.
Senin, 26 Oktober 2009
KESIBUKAN melonjak drastis di kantor Komisi Pemilihan Independen Afganistan di Kabul dalam sepekan terakhir. Pemilihan umum putaran kedua tinggal tiga minggu lagi, dan seluruh kertas surat suara serta logistik untuk pemilihan itu sudah harus terkirim. ”Ini sebuah tantangan,” kata Ketua Komisi, Azizullah Lodin. Ia yakin semua akan berjalan lancar.
Keputusan menggelar pemilihan presiden putaran kedua pada 7 November ditetapkan Selasa pekan la
...