Pemilu yang Membelah Negeri Mullah

Dalam khotbah salat Jumat pekan lalu, di Universitas Teheran, Ayatullah Ali Khamenei, pemimpin spiritual tertinggi Iran, mengingatkan agar para mahasiswa dan pemuda pendukung Mousavi menyingkir dari jalan-jalan. Mir-Hussein Mousavi adalah kandidat yang memprotes keras kecurangan dalam penghitungan suara terakhir. Suara Khamenei perlahan, namun mengancam: apabila para mahasiswa tetap melancarkan demonstrasi, tokoh yang mereka jagokan dalam pemilu kesepuluh Iran itu akan ditindak.

Senin, 22 Juni 2009

Mereka bergerak seperti orang-orang yang baru bubaran menonton pertandingan sepak bola. Di pusat Kota Teheran, 9 Juni lalu, ratusan pendukung Mahmud Ahmadinejad—badan mereka terbungkus kaus berwarna bendera Iran hijau-putih-oranye—berjalan berkelompok-beriringan, merayakan kebebasan yang singgah empat tahun sekali di negeri itu. Orang-orang kelas menengah-bawah, kelas pekerja, kebanyakan dari bagian selatan Kota Teheran, meneriakkan dukungan

...

Berita Lainnya