Aleppo Tak Kunjung Padam

Masyarakat internasional harus menggandakan upaya menyelamatkan penduduk sipil Aleppo. Mustahil hanya mengandalkan PBB.

Senin, 19 Desember 2016

SIAPA pun yang memenangi pertempuran di Aleppo, pihak paling kalah selama lima tahun lebih perang Suriah sesungguhnya penduduk sipil. Memakan korban sekitar 500 ribu nyawa, perang ini memaksa hampir 11 juta penduduk beralih status menjadi pengungsi di dalam dan luar negeri.

Aleppo, yang pernah menjadi kota bisnis makmur, kini bagai kuburan raksasa bertimbun puing dan reruntuhan gedung. Klaim pemerintah pimpinan Presiden Suriah Bashar al-Assad me

...

Berita Lainnya