Adu Tua Dua Populasi
Analisis DNA dapat memastikan umur manusia gua prasejarah. Hasil analisisnya terhadap kerangka manusia Song Keplek—dari Pacitan—berpotensi merontokkan Teori Migrasi.
Minggu, 26 Oktober 2003
Mulanya sepotong rahang atas dan bawah dari sebuah kerangka. Menyusul, tengkorak bagian belakang dari kerangka kedua. Puncaknya adalah kerangka ketiga dalam posisi tidur meringkuk di atas sebuah batu andesit. Maka meledaklah segenap anggota tim penggali itu dalam kegembiraan. Tiga kerangka manusia prasejarah itu ditemukan oleh tim ahli arkeologi dari Balai Arkeologi Bandung, yang dipimpin Lutfi Yondri. Sejak September lalu, mereka mengikis la...