Hubungan darah brunei-mataram

Seorang sejarawan kerajaan brunei darussalam menyebut raja brunei dan mataram punya hubungan darah. dalam sejarah kerajaan jawa, nama brunei tak pernah disebut-sebut.

Sabtu, 15 Mei 1993

JANGAN heran kalau di Brunei Darussalam ada sejumlah tokoh yang disebut sebagai Pangiran Dipanegara. Di sana sebutan itu menjadi gelar resmi bagi kerabat kerajaan yang dianggap mengharumkan nama negara. Dan ini diakui paling tidak oleh Prof. Dr. Haji Awang bin Mohammad Jamil Al-Sufri, 72 tahun, ahli sejarah di Istana Brunei. Sebutan itu merupakan sisa pengaruh Jawa di negeri petrodolar itu. Bukan hanya itu. Haji Awang punya catatan bahwa Sultan H...

Berita Lainnya