Membawa arjuna ke angkasa luar
Seminar di jakarta tentang rancangan eksperimen yang akan dilakukan pratiwi sudarmono selama 7 hari dalam penerbangan bersama pesawat ulang-alik nasa. kuman orang indonesia diusulkan untuk dibawa.
Sabtu, 17 Maret 1990
HAMPIR lima tahun Dr. Pratiwi Soedarmono menunggu kesempatan terbang sebagai astronaut dalam pesawat ulang-alik. Batal? Rupanya, tidak. Buktinya, Kamis pekan lalu, seminar tentang penyiapan "bekal" untuk misi Pratiwi diselenggarakan di Nirwana Room, Hotel Indonesia, Jakarta, yang dihadiri sekitar 40 orang peserta. Dalam seminar itu dibahas lima buah kertas kerja yang berisi rancangan eksperimen yang akan dilakukan Pratiwi selama tujuh h...