Kota di Urat Gempa

Setahun setelah Sesar Opak membawa bencana gempa 2006 dari Parangtritis hingga Klaten, Badan Geologi merilis peta sesar di seluruh Indonesia. Peta menunjukkan banyak kota berdiri di atas urat gempa itu. Lima tahun lewat, belum satu pun pemerintah daerah mengadopsi peta itu. Belasan juta penduduk terancam. Tragedi seperti di Sesar Opak, Yogyakarta, bisa terulang.

Senin, 27 Februari 2012

Inilah sejarah bumi sebelum Sangkuriang jatuh cinta kepada Dayang Sumbi. Kota Bandung kala itu adalah gunung menjulang. Namanya Gunung Sunda. Tingginya 3.250-4.000 meter. Kakinya, itu tadi, seluas Bandung sekarang.

Lima puluh ribu tahun lalu, gunung ini meletus. Dua pertiga tubuh bagian atasnya runtuh, membentuk kaldera di tengahnya. Kaldera (dari bahasa Spanyol: wajan) itu mungkin saja pernah dipenuhi air, seperti kaldera Toba yang menjadi Dana

...

Berita Lainnya