'Slamet' Mendongkrak Kedelai
Ditemukan varietas baru kedelai yang mampu meningkatkan produksi sampai sepuluh kali lipat. Benih itu sudah dicoba di Kalimantan dan Jawa.
Minggu, 9 April 2000
INDUSTRI pertanian mestinya tak perlu bergantung lagi pada kedelai impor. Setidaknya, para pengusaha tempe, tahu, kecap, dan pangan lain dari kacang kedelai kini bisa memenuhi kebutuhan kacang kedelai cukup dari produksi dalam negeri. Sebab, baru-baru ini Dr. Sunarto dari Universitas Soedirman, Purwokerto, Jawa tengah, menemukan varietas unggul bernama Slamet yang dapat meningkatkan produksi kedelai sampai sepuluh kali lipat dari produksi dengan ...