Ditodong Pistol dan Kartu Anggota

KASUS korupsi pengadaan mobil pemadam kebakaran mulai merambat ke level pejabat Departemen Dalam Negeri. Mantan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Oentarto Sindung Mawardi, yang kini tersangka, mengaku hanya kambing hitam. Ia menyatakan Menteri Dalam Negeri saat itu, Hari Sabarno, tak bisa dilepaskan dari kasus ini.

Senin, 1 Desember 2008

BAGAI adegan film koboi, Samuel Hengky Daud mencabut dua pucuk pistol dari dua tempat berbeda: sepatu dan saku baju. Pistol-pistol itu lalu ia lemparkan ke atas meja kerja Direktur Jenderal Otonomi Daerah Departemen Dalam Negeri waktu itu, Oentarto Sindung Mawardi.

Mungkin karena merasa kurang mantap, Direktur PT Istana Sarana Raya itu kemudian mengeluarkan dua ID card. Bukan sembarang tanda pengenal, itulah kartu anggota Badan Intelijen Negara.

...

Berita Lainnya