Mengukur Bandul Rupiah

Rupiah menguat. Harga dolar tertekan hingga mendekati Rp 7.000. Pemerintah khawatir, laju penguatan rupiah akan mengancam ekspor. Sebuah kecemasan yang tak berdasar.

Minggu, 20 Juni 1999

Ruang tunggu itu sepi. Jalur antrean yang sudah disiapkan malah terlihat kosong tak terisi. Siang itu, hanya ada satu-dua konsumen yang mendatangi kios-kios penukaran mata uang di kawasan perdagangan Senen. Tak ada yang istimewa, tak ada serbuan permintaan dolar—seperti diperkirakan. Di luar dugaan, masyarakat ternyata tak menjadi ''demam" dolar, bahkan ketika mata uang hijau itu mencatat rekor harga termurah selama setengah tahun terakhir, ...

Berita Lainnya