Harga menidurkan pasien
Harga obat bius jenis fluothane di Indonesia lebih mahal dibanding dengan di Singapura. Akibat mahalnya biaya produksi dan panjangnya rantai pemasaran. Dirjen Midian Sirait akan mengambil tindakan. (eb)
Sabtu, 4 Mei 1985
MEMBIUS pasien cukup mahal ongkosnya di sini. Untuk membeli obat bius, dokter harus mengeluarkan uang hampir lima kali lipat dari harga obat serupa di Singapura. Sudah lama ahli anestesi mengeluhkan hal ini. Soalnya mendadak jadi hangat kembali ketika dalam Kongres ke-4 Ahli Anestesi ASEAN, 24-27 April di Jakarta, mahalnya harga obat bius itu disinggung dalam pembicaraan tak resmi. Obat bius jenis fluothane dengan isi 250cc, mi...